Wow! 4 Restoran Dengan Cara Bayar yang Unik, Ada yang Bayar Sesukanya lho!

| Rabu, 23 Agustus 2017
Restoran dengan konsep menarik tentu sudah banyak kamu jumpai dimana-mana. Lalu bangaimana dengan restoran yang memiliki konsep pembayaran yang unik? Seperti misalnya bayar sesukamu, bayar semampunya kamu, bayar sesuai kesopanan kamu dan bayar secara jujur tanpa ada penjaganya. Jika kamu berkunjung ke negara dari restoran-restoran ini, jangan lupa mampir ya! Mau tahu dimana saja restoran dengan cara bayar yang unik? Yuk intip!

Der Wiener Deewan – Wina, Austria





Restoran yang memiliki slogan “All you can eat, pay as you wish” ini adalah sebuah restoran yang berada di kota Wina, Austria. Der Wiener Deewan adalah sebuah restoran yang menyajikan menu makanan khas paskistan yang didirikan pada tahun 2004. Konsep pembayaran di Der Wiener Deewan ini, dicetuskan oleh sang pemilik karena ketika kuliah sang pemilik tidak memiliki uang yang cukup untuk makan enak. Dari pengalaman yang dirasanya kurang enak itu, akhirnya ia membuat restoran dengan cara bayar yang unik. Terbukti usahanya ini tidak mengalami kerugian dan sudah membuka beberapa cabang di beberapa tempat.

JBJ Soul Kitchen – New Jersey, Amerika Serikat


JBJ Soul Kitchen menyebut diri mereka sebagai restoran komunitas. Mengapa demikian? Karena restoran ini menerapkan konsep pembayaran dengan cara bayar semampunya dengan harga minimal 10 dollar. Konsep pembayaran tersebut bertujuan agar semua orang dari berbagai kalangan dapat merasakan makanan enak dan berkualitas tanpa melihat status sosialnya. Restoran ini sangat menjaga kelezatan dan kualitas makanannya, bahan makanannya pun diambil dari perkebunan pribadi dekat restoran nya. Mereka tidak mengambil keuntungan dari restoran ini. Jika mendapatkan keuntungan, mereka akan menyumbangkan nya kepada orang yang kurang beruntung. Restoran yang berdiri tahun 2011 ini terdapat di dua lokasi di New Jersey, Amerika Serikat. Oh iya, restoran ini ternyata dimiliki oleh Jon Bon Jovi Foundation, lho!


Honesty Coffee Shop – Batanes, Filipina



Tidak seperti Coffee shop yang lainnya, coffee shop ini menerapkan cara bayar yang unik. Dimana tidak ada penjaganya pada kedai kopi ini, semua harga sudah tercantum dan pembelinya melayani diri sendiri. Dari nama Honesty saja sudah terlihat bahwa kedai kopi ini mengandalkan kejujuran pembelinya. Ide ini bermula dari sang pemilik kedai merasa kasihan kepada penumpang yang turun di pelabuhan dekat rumahnya, karena tidak ada orang yang berjualan air atau kopi. Ia memiliki ide untuk memberikan air dan kopi yang diletakkan di depan rumahnya. Tak disangka, ternyata ada salah satu pengunjung yang meletakkan uang pada nampannya. Akhirnya ia membuat kedai kopi dengan cara yang bayar unik ini.

Cups Coffee and Tea – Roanoke, Virginia



Restoran dengan cara bayar yang unik berikutnya adalah dari Cups Coffee and Tea. Kedai kopi ini berada di Roanoke, Virginia. Coffee shop ini menerapkan pembayaran yang tergantung pada kesopanan yang anda miliki. Semakin sopan anda memesan kopi atau teh di kedai ini, maka akan semakin murah pula harganya. Ide ini berasal dari banyaknya orang yang memesan dengan cara tidak sopan dan tidak mau menyapa pelayannya. Terdapat tiga kalimat pemesanan yang berbeda dengan harga yang berbeda, seperti “One small Coffee” – 5.00 Dollar, “One small coffee, please” – 3.00 Dollar, dan “Hello, I’d like one small coffee please” – 1.75 Dollar. Wah, unik ya!


Itulah dia 4 restoran dengan cara bayar yang unik yang ada di beberapa negara. Indonesia sendiri sudah menerapkan sistem pembayaran jujur di beberapa kantin sekolah yang ada di Indonesia. Kira-kira kapan ya di Indonesia akan ada restoran yang bayar dengan semaunya atau semampu-nya?




0 komentar:

Posting Komentar

Next Prev
▲Top▲